Rabu, 24 April 2024
Follow Us ON :
 
 
 
| Tak Ada Habisnya, Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak Menangkap Satu Orang Laki Laki Penyalahgunaan Narkoba | | Pj Wako Muflihun Bersilaturahmi Dengan Warga Kuansing di Pekanbaru | | Dituduh Ambil Brondolan Sawit, Remaja di Rohul Tewas Ditebas Teman | | Irjen Iqbal Beri Penghargaan ke Jajarannya, Ramadan & Idulfitri di Riau Aman | | BUMN China Akan Tinjau Lokasi Jembatan Bengkalis-Pulau Sumatra Pekan Depan | | Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai, Bupati Bengkalis Menabuh Kompang Bertanda MTQ Dimulai
 
Safari Ramadhan Pemkab Siak, Malam ke-7 Di Selat Guntung Kec Sabak Auh
Rabu, 23-05-2018 - 08:12:23 WIB

TERKAIT:
   
 

SIAK, DELIKRIAU - Memasuki malam ke 7 ramadhan, warga Selat Guntung kecamatan Sabak Auh tampak berbesar hati, pasalnya tim safari ramadhan pemkab Siak yang dipimpin Asisten Administrasi Umum menyerahkan sejumlah bantuan.

Bantuan tersebut adalah sertifikat tanah untuk masyarakat miskin,  bantuan sosial untuk warga, bantuan alquran dan 1 rol sajadah, santunan untuk anak yatim sebanyak 131 orang serta bantuan dari Bank Riau Kepri unit  Sabak Auh untuk Masjid Al Hidayah.

Penghulu Selat Guntung Mahrudin menyampaikan ucapan selamat datang dan terimakasih kepada rombong dari kabupaten, sekaligus menyampaikan permasalahan yang ada di wilayahnya.

"Mewakili masyarakat, saya meminta bantuan dari Pemerintah kabupaten untuk membuat tanggul pada lahan pertanian di wilayah kami. Sebab, saat air pasang tiba lahan tersebut akan terendam oleh air laut," ujar Mahrudin, Selasa (22/5/18) malam.

Mahrudin bilang, kalau sudah terendam air laut tentu tanaman di lahan tersebut akan mati. Warga disini sudah sangat membutuhkan tanggul tersebut.

Menanggapi hal itu, Asisten Administrasi Umum Jamaluddin  akan menindaklanjuti permintaan dari penghulu tersebut. Apalagi pemerintah saat ini berupaya memajukan usaha pertanian masyarakat. 

"Apa yang disampaikan oleh pak penghulu tadi, akan kami tindaklanjuti. Kebetulan malam ini hadir kepala Bappeda dan sejumlah pimpinan OPD, kita harapkan akhir tahun ini bisa terealisasikan," kata Jamaluddin.

Disampaikan Jamal, kegiatan Safari Ramadhan pemkab Siak ini adalah untuk menjalin silaturahmi kepada masyarakat diseluruh kecamatan, termasuk kampung Selat Guntung. Sekaligus mendengar langsung aspirasi masyarakat melalui penghulu

Jamaluddin juga mengingatkan bahwa  pada tanggal 27 Juni mendatang akan digelar pemilihan Gubernur Riau. Pemilihan gubernur sebelumnya partisipasi pemilih di Siak cukup rendah.  Oleh karena itu masyarakat dihimbau untuk menggunakan hak pilihnya, sehingga tidak ada yang golput.
 
"Masyarakat bisa memilih berdasarkan hati nurani, tanpa ada tekanan ataupun 'money politik'. Karena hak pilih tersebut tentunya akan menentukan masa depan Riau kedepannya," ujar Jamal.

Sebelumnya, suasana akrab terlihat saat buka bersama masyarakat dengan sejumlah pejabat di lingkungan pemerintah kabupaten Siak, di gedung TK Amanah Bunda. Kemudian di lanjutkan dengan sholat magrib hingga tarawih berjamaah di masjid Al Hidayah. Momentum seperti inilah yang dinanti-nantikan oleh masyarakat, karena pemerintah dan rakyat terjalin hubungan yang harmonis. (fer)



 
Berita Lainnya :
  • Safari Ramadhan Pemkab Siak, Malam ke-7 Di Selat Guntung Kec Sabak Auh
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Tak Ada Habisnya, Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak Menangkap Satu Orang Laki Laki Penyalahgunaan Narkoba
    02 Pj Wako Muflihun Bersilaturahmi Dengan Warga Kuansing di Pekanbaru
    03 Dituduh Ambil Brondolan Sawit, Remaja di Rohul Tewas Ditebas Teman
    04 Irjen Iqbal Beri Penghargaan ke Jajarannya, Ramadan & Idulfitri di Riau Aman
    05 BUMN China Akan Tinjau Lokasi Jembatan Bengkalis-Pulau Sumatra Pekan Depan
    06 Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai, Bupati Bengkalis Menabuh Kompang Bertanda MTQ Dimulai
    07 68 Peserta Kafilah Bengkalis di Dumai Mendapatkan Motivasi Dari Bupati Kasmarni
    08 Pasca libur lebaran, Seluruh Satuan Pendidikan Sudah Harus Kembali Masuk Pada Tanggal 22 April 2024
    09 Momen Jokowi dan Paloh Ngobrol Akrab di Acara Nikahan, Di Unggah Elite NasDem
    10 Tewas Terbawa Arus Air Laut Yang Sedang Pasang Saat Bekerja
    11 Buntut Dari Kasus Penyelundupan 24 Kg Narkoba, Menhub Diminta Cabut Izin Operasional Lion Air
    12 Resmi Dilaporkan Ke Mapolres Muaro Jambi, Dugaan Pria Beristri Gauli Seorang Pelajar
    13 ‘Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri’, Kajati Riau Mendapatkan Gelar Dari LAMR
    14 Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Alfedri Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
    15 Pasutri Diduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Diamankan Satres Narkoba Polres Siak
    16 Berhasil Mengungkap Kasus Dugaan Pencurian Buah Kelapa Sawit Oleh Polsek Kuantan Mudik
    17 Warga Kampung Sam Sam Diduga Mau Ninja Brondolan Sawit Tewas Disambar Petir
    18 Iptu Supriadi Tersangka Penipuan Masuk Akpol Rp 1,3 M
    19 "Aghi Ghayo Onam" atau Hari Raya Enam di Kabupaten Siak
    20 Pria di Riau Ditangkap, Manipulasi Video Hasil Sidang MK di TikTok
    21 Begini Kondisinya, Kasat Lantas dan Kapolsek di Riau Jatuh dari Paramotor
    22 Pengecekan dan Pengawasan Pendaftaran Calon Anggota Polri Dilakukan Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi Pastikan Berjalan Sesuai Aturan
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI