Selasa, 19 Maret 2024
Follow Us ON :
 
 
 
| Bupati Safari Ramadhan Perdana di Masjid As-Salam Rupat Utara | | PT BSP Laksanakan Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Mayarakat Dayun | | Hadiri Pelantikan IKA Sosiologi Fisip UNRI, Bupati Kasmarni Ajak Kuatkan Kolaborasi | | Gelar Kenduri Sambut Ramadhan, Wabup Promosikan Tradisi Bengkalis ke Warga Malaysia | | Bupati Bengkalis Ikuti Rakornas Bahas Kontribusi Daerah untuk Ibukota Nusantara | | Pemkab Bengkalis Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah di Desa Sungai Batang
 
Bupati Meranti : Jaga Stabilitas Kehidupan Desa
Bupati Kepulauan Meranti Lantik 23 Orang Pj. Kades Se-Kabupaten Meranti
Jumat, 07-12-2018 - 18:19:27 WIB

TERKAIT:
   
 

MERANTI, DELIKRIAU - Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi, Jumat pagi (7/12/2018) melantik 23 orang Pj. Kepala Desa Se-Kabupaten Kepulauan Meranti, pelantikan Pj. Kades yang akan mengisi kekosongan tapuk pimpinan pemerintahan desa yang jabatan Definitifnya telah habis di Bulan Desember 2018 itu dipusatkan di Aula Afifa Sport, Selatpanjang, Jumat (7/12/2018).

Turut hadir dalam pelantikan itu, Ketua DPRD Meranti H. Fauzy Hasan, Asisten III Sekdakab. Meranti Drs. H. Rosdaner M.Si, Asisten I Sekdakab. Meranti Drs. Jonizar SH, Danramil Selatpanjang Mayor TNI Girsang, Wakapolres Meranti Kompol Mardison, Staf Ahli Bupati H. Said Asmaruddin, DanPosal, Inspektor Meranti Drs. Suhendri, Kepala BKD Meranti Alizar S.Sos M.Si, Kepala Bagian Humas dan Protokol Meranti Hery Saputra SH, Para Pj. Kades dan lainnya.

Pelantikan Pj Kades yang berlangsung khidmat di Aula Afifa Sport Itu diawal dengan pengucapan sumpah oleh Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si, diikuti oleh seluruh Pj. Kades yang dilantik, yang dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara oleh perwakilan Pj. Kades dan pemasangan tanda jabatan.

Usai melakukan pelantikan Bupati Meranti Drs. H. Irwan menyebutkan, proses pelantikan ini merupakan poses penataan organisasi tingkat pemerintahan desa karena Kades telah berakhir masa jabatan. Dan Pj Kades yang dilantik saat ini memiliki kewenangan penuh hak dan kewajiban terhadap Pemerintahan Desa layaknya Kepala Desa Defenitif. Dan 

Menurut Bupati yang perlu dipahami Pj. Kades adalah, Jabatan ini merupakan perpanjangan tangan Pemerintah Kabupaten diwilayah Desa masing masing, atau dengan kata lain sama persis dengan jabatan pejabat struktural yang dapat berganti posisi kapanpun sesuai dengan kebutuhan organisasi.

Jabatan Kades sejatinya merupakan Jabatan Politik, karena terpilih dalam suatu proses pemilihan oleh masyarakat sesuai dengan kehendak politik masyarakat setempat, berbeda dengan Lurah dan Pj. Kades yang diangkat langsung oleh Bupati namun memiliki status yang sama.

Lebih jauh disampaikan orang nomor satu di Kepulauan Meranti itu, jabatan Kades saat ini memiliki tantangan dan peluang yang semakin besar. Dari data yang akan diterima Desa 2019 sesuai intruksi Presiden RI, dana Desa akan dotingkatkan 1 Miliar/Desa. Dan Dana Desa dari Pemda Meranti sendiri (ADD) sebesar 800 juta rupiah yang jika di total akan berjumlah 1.8 Miliar rupiah belum termasuk dana bantuan Pemerintah Provinsi Riau.

"Pj. Kades harus dapat secara cermat menggunakan prinsip kehati-hatian dan berorientasi pada kepentingan rakyat dan tidak menimbulkan masalah hukum dikemudian hari," ujar Bupati mengingatkan.

Seperti diketahui beberapa Kades terpaksa berhadapan dengan masalah hukum akibat tidak selesainya masalah administrasi keuangan.

Hal lainnya yang diingatkan Bupati kepada Pj. Kades yang baru saja dilantik dapat membangun komunikasi yang baik dengan semua Stakeholders karena dalam proses pengelolaan pemerintahan Desa akan terus berhubungan.

"Jalin juga komunikasi dengan tokoh masyarakat serta pemuda agar semua kebijakan yang dikeluarkan tidak mendapat penolakan. Lakukan konsolidasi dengan masyarakat agar tercipta stabilitas Desa agar kondisi Desa berjalan aman, damai tanpa gejolak sehingga pembangunan dapat berjalan dengan semestinya," ucap Bupati.

Dan yang tak kalah penting  menurut Bupati, Pj. Kades yang dilantik dapat mempersiapkan pemilihan Kades pada Bulan Mei 2019 mendatang. 

"Semoga Pj. Kades dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai harapan masyarakat dan peraturan perundang undangan yang berlaku," pungkas Bupati mengakhiri.

Pesan lainnya Bupati Kepulauan Meranti adalah dalam melaksanakan roda pemerintahan Desa, Pj. Kades diingatkan selama menjabat tidak dibenarkan melakukan perubahan mendasar yang dapat mengambat program desa, dan kebijakan yang dikeluarkan jangan sampai menjadi beban Kepala Desa defenitif nantinya.

"Setiap kebijakan strategis yang diambil harus dipertimbangkan dengan matang agar tidak menimbulkan masalah, sebelum mengeluarkan kebijakan koodinasikan dulu dengan BPD dan tokoh Masyarakat jangan buat hal yang meresahkan masyarakat," pungkasnya.

Sekedar informasi sebelumnya Kabid Pemdes, Darwis menjelaskan, pada tahun 2018 ini ada sebanyak 47 Kepala Desa yang habis masa jabatannya.

"Pelantikan pertama telah dilaksanakan untuk 13 orang Pj. Kades, Gelombang kedua 7 orang Pj. Kades dan ketiga saat ini sebanyak 23 orang Pj. Kades, dari jumlah itu masih tersisa 3 Pj. Kades yang rencanakan akan dilantik pada tanggal 28 Desember 2018 mendatang," jelas Darwis

Jadi total Pj. Kades yang telah dilantik berjumlah 44 orang dan menyusul 3 Desa lagi yakni Desa Tenggayun Raya Kec. Rangsang Pesisir dan Pangkalan Balai Kec. Pulau Merbau dan Desa Mekar Delima Kec. Putri Puyu.

Adapun secara rinci nama Kepala Desa yang dilantik dan Wilayahnya sebagai berikut : 

1. Sri Wahyuni MIP Pj. Kepala Desa Permai Kec. Rangsang Barat
2. Fauzan SE Pj. Kepala Desa Mekar Baru Kec. Rangsang Barat
3. Amiruddin Pj. Kepala Desa Padang Kamal Kec. Pulau Merbau
4. Zaujar Pj. Kepala Desa Bantang Meranti Kec. Pulau Merbau
5. Bastian SIP Pj. Kepala Desa Tj. Gemuk Kec. Rangsang
6. M. Taufik SIP Pj. Kepala Desa Dwi Tunggal Kec. Rangsang
7. Syahroni S.Sos Pj. Kepala Desa Tebun Kec. Rangsang
8. Fauzy SE Pj. Kades Sungai Tengah Kec. Merbau
9. Sabar SE Pj. Kepala Desa Sungai Tohor Barat
10. Darmawi Pj. Kepala Desa Batin Suir Kec. Tebing Tinggi Timur
11. Putra Apriza Pj. Kepala Desa Sungai Anak Kamal Kec. Merbau
12. Iskandar Pj. Kepala Desa Sendanu Darul Ihsan Kec. Tebing Tinggi Timur
13. Amri Pj. Kepala Desa Insit Kec. Kec. Tebing Tinggi Barat
14. Rusli A Pj. Kepala Desa Maini Darul Aman Kec. Tebing Tinggi Barat
15. Resopin S.Pd Pj. Kepala Desa Alai Selatan Kec. Kec. Tebing Tinggi Barat
16. M. Arif Pj. Kepala Desa Mengkikip Kec. Tebing Tinggi Barat
17. Mahmuddin Pj. Kepala Desa Tj. Darul Takzim Kec. Tebing Tinggi Barat
18. Umar Shaleh Pj. Kepala Desa Mantiasa Kec. Tebing Tinggi Barat
19. Muhayar Pj. Kepala Desa Wonosari Kec. Rangsang
20. Darwin Pj. Kepala Desa Banglas Kec. Tebing Tinggi
21. M. Nazir Pj. Kepala Desa Mekar Delima Kec. Tasik Putri Puyu
22. Sutriyatno Pj. Kepala Desa Beting Kec. Rangsang Pesisir
23. Ahmadi SPd Pj. Kepala Desa Tenggayun Raya Kec. Rangsang Pesisir. (Adv)



 
Berita Lainnya :
  • Bupati Kepulauan Meranti Lantik 23 Orang Pj. Kades Se-Kabupaten Meranti
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Bupati Safari Ramadhan Perdana di Masjid As-Salam Rupat Utara
    02 PT BSP Laksanakan Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Mayarakat Dayun
    03 Hadiri Pelantikan IKA Sosiologi Fisip UNRI, Bupati Kasmarni Ajak Kuatkan Kolaborasi
    04 Rakor Penyuluh Agama, Bupati Kasmarni Harapkan Keberadaan Da'i Ditonjolkan
    05 Bupati Bengkalis Ikuti Rakornas Bahas Kontribusi Daerah untuk Ibukota Nusantara
    06 Pemkab Bengkalis Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah di Desa Sungai Batang
    07 Menuju Smart City, Pemkab Bengkalis Bakal Bangun Command Center Informasi Publik
    08 Kapolres AKBP Asep Sujarwadi Pengecekan Pos Pam Tertib Ramadhan LK 2024 di Kecamatan Minas
    09 Polres Dumai Tingkatkan Patroli Subuh Selama Ramadhan
    10 Bupati Bengkalis Resmikan Pasar Ramadhan 1445 H, Dongkrak Perkembangan Ekonomi
    11 Penjagaan Ketat Oleh Pasukan Israel.Warga Palestina Salat Tarawih Di Masjid Al-Aqsa
    12 Langkah Tegas Kapolda Riau Menutup Tempat Hiburan Selama Ramadan 2024. Mendapat Apresiasi PJ Gubri.
    13 Bupati Alfedri akan jadikan Mandi Belimau Besamo, sebagai kalender iven Kebudayaan tahunan di Kabupaten Siak
    14 1 Ramadhan 1445 H Jatuh pada Selasa 12 Maret 2024. Keputusan Pemerintah Melalui Kementrian Agama
    15 Keputusan Sidang Isbat Awal Puasa Mulai Tanggal 12 Maret 2024.
    16 Abdul Mu'ti Pastikan Muhammadiyah Tarawih Malam ini, Puasa Mulai Besok
    17 Muhammadiyah Aceh Tengah Sudah Tarawih Malam Ini.
    18 Ulah Supporter! Terancam Sanksi Berat Dari PSSI Buat Semen Padang
    19 Buntut Dari Tertidurnya Pilot Batik Air. Rute Penerbangan Diblokir Sebulan, Usul Anggota DPR
    20 Gelar Kenduri Sambut Ramadhan, Wabup Promosikan Tradisi Bengkalis ke Warga Malaysia
    21 Dampak Banjir dan Longsor di Kabupaten Pesisir Selatan. 10 Warga Ditemukan Meninggal Dunia Dan 46.000 Jiwa Harus Mengungsi.
    22 Bertepatan Hari Nyepi dan Awal Ramadan, Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Melonjak
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI