Minggu, 19 Mei 2024
Follow Us ON :
 
 
 
| Siak Terima Bantuan 1 Mobil Perpustakaan Keliling, Hut Ke 44 PERPURNAS | | Siak Expoversary Dan Pemkab Siak Taja Temu Bisnis 2024,Gaet Investor Asing | | Akses Vital Rusak, Ketua PWMOI Minta Pemkab Pelalawan Jangan Abaikan Keluhan Warga | | Gubernur Riau SF Hariyanto Menunjuk Roni Rakhmat sebagai Plt Kepala Disdik Riau | | Epy Kusnandar Aktor Preman Pensiun Ditangkap Kasus Narkotika | | Tersangka Korupsi Dana Penanggulangan Bencana Rp1.1 M, Kepala BPBD Siak Langsung Ditahan
 
Bersama Stafsus Menkumham Fajar Lase, Kemenkumham Riau Promosikan Kekayaan Intelektual Komunal Di Rokan Hulu
Rabu, 07-06-2023 - 13:18:30 WIB

TERKAIT:
   
 

ROKAN HULU, DELIK RIAU - Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) adalah adalah kekayaan intelektual yang dimiliki oleh masyarakat umum bersifat komunal terdiri dari Ekspresi Budaya Tradisional, Pengetahuan Tradisional, Sumber Daya Genetik, dan Potensi Indikasi Geografis.

KIK merupakan sebuah aset berharga yang dapat memajukan perekonomian suatu bangsa, maka itu dianggap perlu dilindungi sebagai identitas bangsa atau daerah. Untuk itulah, Kemenkumham Riau bersama Staf Khusus Menkunham Bidang Transformasi Digital, Fajar Lase, mengadakan Promosi dan Diseminasi KIK dengan tema "Kekayaan Intelektual Komunal Sebagai Identitas Dan Pendorong Ekonomi Daerah, Rabu (7/6/2023).

"Kami menghimbau masyarakat disini untuk mendaftarkan KIK di Rohul ini utk mendaftarkannya ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI). Sehingga nanti apabila ada yg meng-klaim, kita bisa melindunginya," terang Fajar Lase didepan peserta kegiatan diantaranya dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Rohul, Lembaga Adat Melayu Rohul, pelaku UMKM, Karang Taruna dan mahasiswa setempat.

Peran pemerintah penting sekali untuk concern pada KIK ini. Contohnya apa gang dilakukan masyarakat Bali yang memang menggantungkan hidup dari kebudayaannya. Makanya sedari kecil, dengan peran pemerintah daerahnya, Bali sudah mengajarkan budayanya sejak dini, seperti tarian, tenun, ukiran, dan kesenian lainnya. Saat ini kita lihat sendiri, Bali bukan hanya indah alamnya tapi menarik perhatian wisatawan dunia melalui kebudayaannya.

Kata dia lagi bahwa publikasi terhadap KIK juga penting. Selain itu, pemerintah daerah diharapkan bisa menaikkan pamor KIK melalui pendidikan, bisa itu dengan memasukkan mata pelajaran KIK ke sekolah-sekolah.

Sekarang ini, Kemenkumham mendorong semua daerah untuk mempromosikan KIK untuk peningkatan pariwisata. Rokan Hulu bisa ikut berperan dengan mempromosikan sesuatu yang khas dari daerah ini, misalkan gula aren, madu sialang, kue malako, bolu kemojo, atau apapun yang lainnya. Diharapkan nanti tumbuh sentra ekonomi baru yang bisa menaikkan perekonomian masyarakat Rohul.

KIK dapat menstimulus perekoniman masyarakat dengan melestarikan dan mengembangkan potensi daerah kita.

"Tinggal bagaimana kita menginventarisasi, mengembangkan, melestarikan dan mendaftarkannya. Agak susah-susah gampang dan gampang-gampang susah. Asal semua bekerjasama, mudah-mudahan kita bisa," ujar Falas.

Anak zaman now kebanyakan memang kurang tertarik dengan kebudayaan yang mereka anggap kuno. Namun dengan dilakukannya kebiasaan dan ajakan, maka budaya itu akan lestari dan bertumbuh kembang. Selaras dengan itu, maka nilai ekonomi daerah akan meningkat dan memancing investor untuk datang.

Mengembangkan KI Komunal, dapat memajukan IP Tourism. Mari kita gali KI Komunal didaerah ini, kita kembangkan dan publikasikan. Orang datang kesini, berbelanja, dan bisa mendatangkan pundi-pundi rupiah untuk masyarakat," ucap Falas mengakhiri. (rls/riski)



 
Berita Lainnya :
  • Bersama Stafsus Menkumham Fajar Lase, Kemenkumham Riau Promosikan Kekayaan Intelektual Komunal Di Rokan Hulu
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Siak Terima Bantuan 1 Mobil Perpustakaan Keliling, Hut Ke 44 PERPURNAS
    02 Siak Expoversary Dan Pemkab Siak Taja Temu Bisnis 2024,Gaet Investor Asing
    03 Akses Vital Rusak, Ketua PWMOI Minta Pemkab Pelalawan Jangan Abaikan Keluhan Warga
    04 Gubernur Riau SF Hariyanto Menunjuk Roni Rakhmat sebagai Plt Kepala Disdik Riau
    05 Epy Kusnandar Aktor Preman Pensiun Ditangkap Kasus Narkotika
    06 Tersangka Korupsi Dana Penanggulangan Bencana Rp1.1 M, Kepala BPBD Siak Langsung Ditahan
    07 Wabup Husni Berikan Apresiasi Kepada Atlit, POPDA Kabupaten Siak Tahun 2024 Di Tutup
    08 Kompak Salurkan Dana Melalui Infaq Masjid Habiburrahman Kampung Benayah, Peduli Bencana Di Sumbar
    09 Keracunan Makanan 1 Santri Tewas Dari 14 Orang Di Rohil
    10 Ingatkan Perkuat Mitigasi Bencana, Mentri Pertahanan Prabowo Subianto Kunjungi Korban Banjir bandang Sumbar
    11 9 Personel Polda Sumsel Tertibkan Kendaraan ODOL Oleh Kapolda Irjen A Rachmad Wibowo
    12 MTQ ke 15 Resmi Dibuka Wabup Huzni Merza, Semoga Masyarakat Kecamatan Mempura Dapat Memaknai Isi Dan Cinta Alquran
    13 Siak Pastikan Kebutuhan Pokok Aman, Akibat Banjir Bandang Dan Longsor Melanda Sumbar
    14 Penyalahgunaan Narkotika, Satu Orang Pria Diamankan Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak
    15 Wabup Siak Hadiri Wisuda Ponpes Amanah Tarbiyah Islamiyah, Husni Berharap Wisudawan/Wisudawati Lanjutkan Ke Sekolah Agama
    16 Sejumlah Pemerintah Daerah Larang Sekolah Gelar Study Tour
    17 Pemkab Siak Mendapatkan Rekor MURI Sebagai Lift Pertama Di Indonesia, Lift Outdoor Jembatan TASL
    18 FPK Riau Kembali Melakukan Kunjungan Kerja Ke Kesbangpol Dan FPK-LMMMD Kota Dumai
    19 Belajar Kekota Tahu, Bupati Alfedri Bawa Sekdes Untuk Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
    20 Diduga Adanya Penyimpangan Penggunaan Anggaran Oleh Kadisdik Riau, Kejati Riau Tetapkan Tengku Fauzan Sebagai Tersangka
    21 Sekolah Harus Izin Kepala Dinas Yang Ingin Gelar 'Study Tour'
    22 122 Sekretaris Desa (Sekdes) Studi Tour di Kabupaten Sumedang Jawa Barat Bersama Bupati Alfedri, Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI