Minggu, 19 Mei 2024
Follow Us ON :
 
 
 
| Siak Terima Bantuan 1 Mobil Perpustakaan Keliling, Hut Ke 44 PERPURNAS | | Siak Expoversary Dan Pemkab Siak Taja Temu Bisnis 2024,Gaet Investor Asing | | Akses Vital Rusak, Ketua PWMOI Minta Pemkab Pelalawan Jangan Abaikan Keluhan Warga | | Gubernur Riau SF Hariyanto Menunjuk Roni Rakhmat sebagai Plt Kepala Disdik Riau | | Epy Kusnandar Aktor Preman Pensiun Ditangkap Kasus Narkotika | | Tersangka Korupsi Dana Penanggulangan Bencana Rp1.1 M, Kepala BPBD Siak Langsung Ditahan
 
Wabup Indra Gunawan Sematkan Tanda Wisuda Bagi 1443 Santri Dan Santriwati Wisuda Se Rohul
Senin , 19-06-2023 - 19:46:18 WIB

TERKAIT:
   
 

ROKAN HULU, DELIK RIAU — Wakil Bupati Rokan Hulu H.Indra Gunawan hadiri dan sematkan tanda wisuda kepada Santri dan Santriwati Madrasah Diniyah Takmiliyah Amaliyah (MDTA) dalam agenda Wisuda Akbar Santri MDTA se Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2023, Senin (19/6/2023) di Hall Masjid Agung Islamic Center Pasir Pengaraian, Kabupaten Rohul, Riau.

Turut mendampingi Wakil Bupati Rokan Hulu, Kakan Kemenag Rokan Hulu H.Zulkifli Syarif,M.Pd.I, Asisten 1 Setda Rohul H.Fhatanalia Putra, Ketua BAZNAS Rokan Hulu, Perwakilan LAM Rohul, Kabag Kesra, Camat se Kabupaten Rokan Hulu serta Para Ustadz, Uztadzah dan Wali Murid yang melakukan Wisuda.

Ketua FKDT Rohul Supiran,S.Pd.I dalam laporannya menyampaikan bahwa adapun terlaksananya wisuda Akbar ini berkat sumbangan dari pada wali murid dimana jumlah santri dan santriwati yang meluluskan tahun ini se Kabupaten Rokan Hulu sebanyak 4 ribu dari 300 MDTA aktif dan yang melakukan Wisuda saat ini sebanyak 1443 santri dan santriwati dari 113 MDTA se Rokan Hulu.

Selanjutnya, Kakan Kemenag Rohul H.Zulkifli Syarif dalam sambutannya pada kesempatan ini sangat merasa bahagia dengan terlaksananya wisuda Akbar ini sebab ini merupakan wisuda MDTA pertama dilakukan se Kabupaten Rokan Hulu, dan ini semua akuinya sama sekali tidak dipungut biaya apapun.

Kakan Kemenag juga menyebutkan bahwa saat ini telah ada nya Perda No 1 tahun 2021 yang mana bisa digunakan jadikan oleh Pemda untuk payung hukum dalam memberikan bantuan Insentif bagi para guru MDTA se Kabupaten Rokan Hulu serta pada tahun ini Pemda telah memberikan perhatian khusus bagi MDTA dengan menganggarkan dana alokasi sebesar 1.5 M pada APBD Perubahan tahun 2023.

Disebutkan nya juga bahwa adapun jumlah para guru MDTA se Rohul saat ini sebanyak 1087 Guru yang tersebar di 370 MDTA aktif se Rokan Hulu.

Pada kesempatan tersebut Dalam arahannya, Wakil Bupati Rokan Hulu H.Indra Gunawan lebih awal mengucapkan selamat dan sukses atas di wisudanya para santri MDTA se Kabupaten Rokan Hulu, momen ini merupakan suatu yang istimewa dan penuh kebanggaan untuk semua santri, guru, dan orang tua yang terlibat dalam pendidikan di MDTA ini.

Orang no 2 di Rohul ini juga mengucapkan selamat kepada para santri yang telah menyelesaikan pendidikan di MDTA. Dirinya menyebutkan bahwa Wisuda adalah tonggak bersejarah dalam perjalanan pendidikan, yang menandai keberhasilan dan kesungguhan dalam menuntut ilmu agama.

"Melalui proses pembelajaran yang dijalani di mdta, para santri sekalian telah menggali pengetahuan agama dan moral yang kuat, serta mengembangkan kemampuan intelektual dan kepribadian yang berkualitas. Kalian adalah generasi yang diharapkan menjadi penerus agama dan pemimpin yang bertanggung jawab di masyarakat dan daerah kabupaten rokan hulu ini," ungkap Wabup Rohul.

Pria yang akrab di sapa Bang Ujang Lurah inipun rasa terima kasih kepada para ustad dan Uztadzah MDTA yang telah memberikan pendidikan yang berkualitas, peduli, dan penuh kasih sayang kepada para santri. Dedikasi bapak/ibu sekalian dalam membimbing dan mendidik kalian adalah kunci kesuksesan dalam perjalanan pendidikan ini.

"Kepada para orang tua dan keluarga, terima kasih atas dukungan dan semangat yang telah kalian berikan kepada para santri. Peran kita semua sebagai pendukung dan motivator yang sangat berharga dalam perjalanan pendidikan anak-anak yang diwisuda pada hari ini khususnya. Wisuda ini juga merupakan kesuksesan kalian sebagai orang tua dalam mendidik anak-anak dengan nilai-nilai agama yang kokoh," ujar Wabup H.Indra Gunawan.

Dirinya meminta dan berharap kepada para santri bahwa saat ini kalian telah menyelesaikan tahap awal pendidikan di mdta, namun perjalanan pendidikan kalian masih terus berlanjut. Mari terus mempertahankan semangat belajar, mengasah kemampuan anak-anakku sekalian dan terus berupaya meningkatkan keimanan serta keilmuan agama.

"Dengan keilmuan yang kalian dapatkan di mdta, kalian diharapkan dapat mengamalkan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari, menjadi teladan bagi masyarakat, dan memberikan kontribusi positif bagi agama, negara dan daerah yang sangat kita cintai ini," tambahnya.

Wabup yang juga merupakan Pemilik salah satu yayasan MDTA di Rokan Hulu inipun turut ber doa semoga para santri dan santriwati semua bisa menjadi generasi yang berilmu, berakhlak mulia serta dapat menjaga Negeri Seribu Suluk ini, dengan mengembangkan seni baca al-quran, nilai-nilai  al-quran dan agama sehingga kita selalu mendapatkan rahmad dan ridho dari allah swt.  

Kabar gembira juga di sampaikan nya dimana pada APBD Perubahan tahun 2023 ini telah juga dialokasikan anggarkan biaya bagi Guru-guru MDTA se Rokan Hulu sebesar 1.5 Milyar. (rls/hrn)



 
Berita Lainnya :
  • Wabup Indra Gunawan Sematkan Tanda Wisuda Bagi 1443 Santri Dan Santriwati Wisuda Se Rohul
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Siak Terima Bantuan 1 Mobil Perpustakaan Keliling, Hut Ke 44 PERPURNAS
    02 Siak Expoversary Dan Pemkab Siak Taja Temu Bisnis 2024,Gaet Investor Asing
    03 Akses Vital Rusak, Ketua PWMOI Minta Pemkab Pelalawan Jangan Abaikan Keluhan Warga
    04 Gubernur Riau SF Hariyanto Menunjuk Roni Rakhmat sebagai Plt Kepala Disdik Riau
    05 Epy Kusnandar Aktor Preman Pensiun Ditangkap Kasus Narkotika
    06 Tersangka Korupsi Dana Penanggulangan Bencana Rp1.1 M, Kepala BPBD Siak Langsung Ditahan
    07 Wabup Husni Berikan Apresiasi Kepada Atlit, POPDA Kabupaten Siak Tahun 2024 Di Tutup
    08 Kompak Salurkan Dana Melalui Infaq Masjid Habiburrahman Kampung Benayah, Peduli Bencana Di Sumbar
    09 Keracunan Makanan 1 Santri Tewas Dari 14 Orang Di Rohil
    10 Ingatkan Perkuat Mitigasi Bencana, Mentri Pertahanan Prabowo Subianto Kunjungi Korban Banjir bandang Sumbar
    11 9 Personel Polda Sumsel Tertibkan Kendaraan ODOL Oleh Kapolda Irjen A Rachmad Wibowo
    12 MTQ ke 15 Resmi Dibuka Wabup Huzni Merza, Semoga Masyarakat Kecamatan Mempura Dapat Memaknai Isi Dan Cinta Alquran
    13 Siak Pastikan Kebutuhan Pokok Aman, Akibat Banjir Bandang Dan Longsor Melanda Sumbar
    14 Penyalahgunaan Narkotika, Satu Orang Pria Diamankan Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Siak
    15 Wabup Siak Hadiri Wisuda Ponpes Amanah Tarbiyah Islamiyah, Husni Berharap Wisudawan/Wisudawati Lanjutkan Ke Sekolah Agama
    16 Sejumlah Pemerintah Daerah Larang Sekolah Gelar Study Tour
    17 Pemkab Siak Mendapatkan Rekor MURI Sebagai Lift Pertama Di Indonesia, Lift Outdoor Jembatan TASL
    18 FPK Riau Kembali Melakukan Kunjungan Kerja Ke Kesbangpol Dan FPK-LMMMD Kota Dumai
    19 Belajar Kekota Tahu, Bupati Alfedri Bawa Sekdes Untuk Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
    20 Diduga Adanya Penyimpangan Penggunaan Anggaran Oleh Kadisdik Riau, Kejati Riau Tetapkan Tengku Fauzan Sebagai Tersangka
    21 Sekolah Harus Izin Kepala Dinas Yang Ingin Gelar 'Study Tour'
    22 122 Sekretaris Desa (Sekdes) Studi Tour di Kabupaten Sumedang Jawa Barat Bersama Bupati Alfedri, Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © DELIK RIAU - SITUS BERITA INVESTIGASI